Kamis, 03 Desember 2015

RANGKUMAN SEJARAH KOMPUTER DAN DUNIA USAHA, TUGAS VCLASS GUNADARMA



SEJARAH KOMPUTER DAN DUNIA USAHA

Isitilah komputer (computer) diambil dari bahsa latin COMPUTARE yang berarti menghitung (to computer atau to reckon).
Komputer adalah :

1.       Alat elektronik
2.       Dapat menerima input data
3.       Dapat mengolah data
4.       Dapat memberikan informasi
5.       Menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer
6.       Dapat menyimpan program dan hasil pengolahan
7.       Bekerja secara otomatis

Ada 2 kelas alat penghitung yaitu :

1. Alat Digital : yang langsung memperlihatkan angka-angka sebagai
    hasilnya.      Contoh : Abacus,  Kalkulator, Jam yang lebih  modern  (jam digital) 
2.  Alat Analog : pada  alat ini, kondisi akhir dari besar  yang dihitung, baik berupa  panjang,   tegangan, sudut, menyatakan angka dari besaran tersebut. Contoh: Mistargeser (sliderule), jam tangan tradisional dengan  jarum & angka.


               
Alat pengolah data :
·         Peralatan manual : yaitu peralatan pengolah data yang sangat sederhana, dan faktor terpenting dalam pemaikaian alat adalah menggunakan tenaga tangan manusia
·         Peralatan mekanik : yaitu peralatan yang sudah berbentuk mekanik yang digerakan dengan tangan secara manual
·         Peralatan mekanik elektronik :  peralatan mekanik yang digerakkanoleh secara otomatis oleh motor elektronik
·         Peralatan Elektronik : peralatan yang bekerja secara elektronik penuh

Sejarah perkembangan komputer :
1.       5000SM : Abacus dibuat seperti rak kayu menggunakan biji-bijian yang dapat di geser, para pedagang pada masa itu menggunakan abacus untuk menghitung transaksi perdagangan.
2.       1642 : Blaise Pascal menemukan apa yang ia sebut sebagai kalkulator roda numerik atau pascaline , untuk membantu ayahnya melakukan perhitungan pajak. Kotak persegi kekuningan, menggunakan delapan roda putar bergerigi untuk menjumlahkan bilangan hingga delapan digit.  Hanya terbatas untuk melakukan penjumlahan
3.       1694 : Gottfred Wilhem von Leibniz mengembangkan pascaline dengan membuat mesin yang dapat melakukan perhitungan perkalian.
4.       1820 : Charles Xavier Thomas de Colmar menciptakan kalkulator mekanik dan menjadi populer. Kalkulator mekanik ini dapat mengoprasikan empat fungsi aritmetika
5.       1822 : Charles babbage dan asistennya Augusta ada Kinhg menciptakan mesin analythical engine, mesin ini menggunakan tenaga uap dan mesin tersebut dapat menyimpan program dan dapat melakukan kalkulasi serta mencetak hasilnya secara otomatis.
1725 : Basile  Bouchon menerapkan cara  pengendalian  dengan pita berlubang (perforated tape)  pada  proses  pembuatan hiasan kain sutera, yang kemudian dikembangkan oleh  Joseph  Marie  Jacquard  memberikan kontribusi penting dalam bidang pengendalian proses, dan merancang sistem kendali dengan menggunakan kartu berlubang (Punch cards) Babbage menerapkan rancangan Jacquard untuk memasukkan angka ke mesin dan mengendalikan proses penghitungan tanpa campur tangan manusia.
6.       1889 : Herman hollerith menciptakan mesin sencus dengan menerapkan prinsip kartu perforasi untuk melakukan perhitungan, mesin sencus atau mesin hollerith ini dapat menyelesaikan perhitungan dengan lebih cepat.
7.       1896 : hollerith mendirikan Tabulating machine company
8.       1924 : international bussines machine
9.       1931 : Vannevar Bush menciptakan kalkulator differensial untuk menyelesaikan persamaan differensial  kompleks yang selama ini dianggap rumit oleh para akademisi. Mesin ini termasuk dalam alat pengolah data mekanik elektronik.
10.    1940 : Komputer elektrik dengan Aljabar Boolean oleh Atanasoff dan Berry

Generasi komputer :
1.       Vacuum Tubes
·         Mesin Z1,Z2,Z3 oleh Konrad Zuse
·         I.A.S , EDSAC, Collesus
·         Mark I, ENIAC, EDVAC, UNIVAC I
2.       Transitor
·         LARC & STRETCH
·         IBM 1491
3.       Integrated Circuit – IC (1958)
4.       Large Scale Integrated – LSI
5.       Artifical Intelligence :
·         HAL 900
·         Proyek ICOT
·         Mikro/Monosize
·          
II. KRITIK TENTANG TEKNOLOGI MAJU

Terjadi   perbedaan   pendapat   dalam   masyarakat   tentang kemajuan teknologi, apakah ia hanya merupakan alat semata  atau bahkan mulai membahayakan kebebasan manusia dan lapangan kerja, dikarenakan kemampuannya yang besar dan kecepatannya yang tinggi.
Banyak pakar dari beberapa dasawarsa mengemukakan berbagai pendapatnya tentang kemajuan teknologi. Diantaranya adalah :
1. Lewis Mumford (1895-1990)
Sayang sekali, pengetahuan komputer belum dapat berubah secara naluriah seperti otak manusia, yang selalu sarat dengan aliran kenyataan, emosi, dan cara berpikir sesuai dengan perubahan fisiknya. Komputer belum mampu untuk memberikan tanggapan kualitas terhadap perubahan naluriah dari makhluk hidup.
2. Siegfried  Gideon
Beliau prihatin dengan timbulnya kenyataan bahwa mesin mulai menggantikan manusia dalam proses produksi. Dicontohkannya permasalahan mekanisme pada produksi pabrik roti.
3. Herbert Mercuse 1898-1979
                bahwa ada hubungan yang kokoh antara kekuatan politik dan teknologi yang akan membuka jalan untuk memasyarakatkan teknologi dengan alasan produktivitas.
4. Norbert  Wiener  (1894 –1964)
Cybernetik dan otomasi erat hubungannya, cybernetik adalah ilmu kendali dan komunikasi pada mesin, demikian pula berlaku pada otomasi industri, peralatan berfungsi sama dengan buruh artinya manusia harus bersaing dengan mesin dalam ukuran ekonomi dan berakibat membengkaknya pengangguran.
Menurut  Alfin Toffler (The Third Wave: 1980) dan John Naisbitt (The Megatrends) : mereka memandang  dari segi positifnya, Masa depan masyarakat akan penuh dengan hal yang menakjubkan, tata cara kehidupan manusia  akan berubah menjadi lebih baik.  

Teknologi pada umumnya akan menjadi pelayan masyarakat. Hal yang sama tentunya berlaku pula bagi komputer, suatu teknologi baru yang terus berkembang.

DUNIA USAHA

Informasi dalam berbagai hal menjadi amat penting bagi semua bentuk perusahaan. Kegagalan suatu perusahaan untuk mencerna informasi akan berakibat kepada lemahnya daya saing perusahaan tersebut terhadap perusahaan lain yang sejenis.
Pada tahap awal komputer digunakan untuk data administrasi yang sarat dengan perhitungan angka seperti pembukuan untuk penerimaan dan pengeluaran, daftra gaji dan penagihan.

Perkembangan Pengolahan Data
Pada akhir tahun enam puluhan, komputer telah banyak dipakai di perusahaan-perusahaan Amerika diantaranya untuk membantu menangani pengolahan data Administrasi Personalia, Pembukuan, Inventaris barang, Pembelian dan Penjualan, dan lain-lain.

Melihat aplikasi komputer pada bidang ini mengakibatkan para pengusaha melihat kesempatan yang lebih besar untuk meningkatkan pemanfaatan informasi. Kendali perusahaan menjadi lebih baik, dengan tersedianya data yang diperlukan.

Sejalan dengan perkembangan teknologi komputer, jenis aplikasi pengolahan data pun semakin meluas, sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Evolusi Pengolahan Data
Cyrus Gibson dan Richard Nolan dari Harvard, keduanya adalah ahli sistem informasi bisnis mengemukakan pendapatnya bahwa perkembangan pengolahan data di dunia usaha mengikuti kurva-S .
Keterangan:
Tahap 1         :       Menggambarkan tahap awal perkembangan aplikasi.
Sebagian tugas manusia diambil alih oleh komputer.
Tujuan utama adalah untuk penghemat biaya. 
Tahap 2         :       Keberhasilan dari tahap pertama merupakan konsekuensi logis dari penggunaan komputer yang dimanfaatkan untuk kecepatan dan ketelitian yang tinggi, sehingga perluasan aplikasi komputer diperlukan untuk membantu bidang pekerjaan yang lain.
Tahap 3 dan 4 :    Merupakan tahap dimana pengembangan aplikasi dilakukan untuk menangani bidang-bidang yang belum pernah dikembangkan sebelumnya. Komputer benar-benar dimanfaatkan untuk bekerja sesuai kapasitasnya

Hal yang mendukung
Model  Simulasi  :  mempelajari keadaan akan  sistem yang rumit, dimana penggambarannya secara matematik amat sukar untuk dilakukan secara manual.
Model Perencanaan Keuangan : untuk meramalkan kejadian jangka menengah dan panjang. Perencanaannya memerlukan keahlian matematika, keuangan dan pemrograman.

Sistem hubungan langsung (On-line system).
Sistem ini memungkinkan hubungan langsung terjadi antar komputer, informasi dapat diambil setiap saat. Institusi/Perusahaan yang banyak memanfaatkan sistem on-line ini adalah perbankan.

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN (SIM)

Salah satu definisi SIM yang diberikan oleh Gordon B Davis adalah sebagai berikut :  Suatu  sistem terpadu antara manusia dan mesin  yang menyediakan informasi  untuk  mendukung kegiatan operasional, manajemen  dan fungsi pengambilan keputusan dari suatu organisasi. Sistem  mem¬pergunakan komputer baik perangkat keras maupun perangkat  lunak, prosedur dan tata kerja manajemen dan juga basis data.

Piramida SIM :
Tingkat 1 : SIM untuk pengambilan keputusan yang bersifat strategis
Tingkat 2 : Perancangan   taktis dan pengambilan keputusan
Tingkat 3 : perancangan operasi pengambilan keputusan dan pengendalian
Tingkat 4 : Pengolahan transaksi pelayanan permintaan informasi

PENGOLAHAN DATA TERDISTRIBUSI
Keuntungannya :
- Memungkinkan untuk dicapainya tujuan yang berbeda di antara unit-unit    
   perusahaan. - Masing-masing pengelola dapat mengendalikan pengolahan data      
   mereka, sesuai dengan kebutuhan lokal.
- Menjamin tersedianya informasi yang beraneka ragam, untuk proses  
   pengambilan keputusan para pengelola pada tingkat yang lebih tinggi.

Kerugiannya :
-  Sulitnya menjaga integritas data dalam SIM
-  Data terpusat menjadi kurang mutakhir, karena adanya pengolah lokal
-  Kesenjangan nilai data akan merugikan SIM secara keseluruhan

Keuntungan arsip elektronik :
 - Mudah dikirim ke bagian-bagian yang membutuhkan, melalui jalur  komunikasi
- Pencarian dokumen mudah dilakukan
- Kegiatan manajemen, seperti pengaturan jadwal.

Beberapa tata cara kerja yang telah dikembangkan di negara-negara maju.

Surat elektronik.
   Pengiriman surat atau pesan secara elektronis,baik tulisan
   maupun gambar dengan beberapa cara penyampaian :
    1.  Melalui jalur komunikasi umum ( telepon,komputer,pos).
    2.  Dengan Facsimili.
    3.  Komputer yang terhubung dalam jaringan (LAN)

Konferensi Jarak Jauh.
   Konferensi melalui komunikasi jarak jauh untuk menyalurkan 
   data, suara dan gambar.

Information Retrieval
   Pengambilan kembali informasi/data yang telah disimpan dalam
   komputer.

Kegiatan Manajemen.
  Kegiatan ini memanfaatkan komputer untuk mengingatkan para 
  pengelola tentang jadwal-jadwal penting,pengaturan jadwal
  proyek, jadwal penugasan, dll.

ISYU ORGANISASI DAN SOSIAL

Pemanfaatan  komputer akan mengubah baik jenis  pekerjaan maupun tata cara penanganannya (struktur manajemen & karyawan).  Sehingga terjadinya suatu perubahan di perusahaan, di antaranya:
  - Informasi mengalir secara langsung ke pimpinan puncak tanpa
     campur tangan tingkat menengah
  - Manajer tingkat menengah harus merubah pandangan dan tata
     cara kerja
  - Pola karir mengalami perubahan
  - Manajer tingkat atas memiliki tanggung jawab yang besar dan
     hanya sedikit bantuan dari manajer tingkat menengah.

Implikasi Internet di Bidang Bisnis
·         IT dapat dijadikan produk atau dapat digunakan sebagai alat (tools).
·         IT dan Internet dipercaya menjadi salah satu penopang ekonomi

“Digital Economy 2000”
     (diperoleh dari  http://www.ecommerce.gov)

Ekonomi yang berbasis kepada IT dan Internet ini bahkan memiliki nama sendiri: New Digital Networked Economy. Dalam ekonomi baru ini banyak kaidah ekonomi lama (old economy) yang dijungkirbalikkan.
Di dalam industri software telah terjadi sebuah perubahan filosofi. Source code program yang semula dijaga kerahasiaannya sekarang dibuka dan dapat dibaca oleh siapa saja. filosofi ini dituangkan dalam sebuah model yang disebut model “Bazaar” dengan implementasi yang disebut “open source”. Hilangnya batasan ruang dan waktu dengan adanya Internet membuka peluang baru untuk melakukan pekerjaan dari jarak jauh. Istilah teleworker atau teleworking mulai muncul. Kesemua hal di atas menunjukkan adanya peluang-peluang baru di dalam bisnis dengan adanya IT dan Internet, diharapkan dapat memacu Indonesia sehingga tidak tertinggal di dalam dunia IT dan Internet.

SUMBER :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar